Kamis, 11 April 2019

Letter For MySelf




Untuk diriku.....
Di usia 22,21,20,19,18,17 atau berapapun usiamu
Terima kasih untuk terus bertahan hidup dan berjuang
Terima kasih untuk tidak menyerah walaupun kau ingin melakukannya
Terima kasih untuk terus memberikan yang terbaik untuk hidup
Terima kasih untuk hari hari yang sudah kau gambar...aku menyukainya.
Aku akan selalu menyimpannya sebagai kenangan

Pasti berat kan menjalaninya? Aku tau
Aku tau seberapa sering kau menangis sendirian dalam diam
Aku tau seberapa sering kau ingin menyerah dan berbalik
Tapi kau selalu mengingat kembali orang tua dan saudaramu
Karena kau adalah kebanggan orang tuamu
Dan kau adalah cermin untuk saudaramu
Aku tau selalu bersikap sok kuat walaupun kenyataannya tidak begitu
Aku tau kau selalu bingung tentang jalan mana yang akan kau pilih
Apakah jalan ini sudah benar
Apa kau bisa mencapai garis akhir
Dan ribuan pertanyaan lain yang selalu berputar di kepalamu
Hingga membuatmu sakit kepala

Terima kasih dan maaf...
Jika saja aku bisa bertemu dengan dirimu. Sekali saja...
Aku ingin memelukmu..menguatkanmu...
Aku ingin mengatakan betapa aku mencintai dan bangga padamu
Aku ingin menyemangatimu dan mengatakan...
Bahkan di hari esok pun, walaupun di musim hujan
Masih ada sinar matahari yang akan bersinar

Untuk diriku....
Di usia 24,25,26,27,28,29 atau berapapun umurmu
Aku ingin mengatakan,
Mari kita jalani hari dengan bahagia
Mari kita terus menjadi kuat setiap harinya
Mari kita terus menggambar kenangan agar bisa terus kita kenang

Suatu hari masa muda kita pun akan pergi..
Mari kita lakukan yang kau inginkan
Agar kau tak menyesal nanti
Agar kita bisa membuat diri kita di masa lalu, bangga dengan diri kita di masa depan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Haiii guysss...Terima kasih udah mampir ke blog ku. Monggo kalo mau komen, kritik atau saran semua diterima. Tapi JANGAN TINGGALKAN LINK HIDUP yaaaa.. XOXO

Follow me @olaole22